Friday, August 3, 2012

Nokia Akan Tutup Pabriknya di Finlandia


Image and video hosting by TinyPic

Nokia pada hari Jumat lalu telah mengkonfirmasi
bahwa pihaknya akan menutup pabriknya di Salo,
Finlandia. Hal itu seperti diwartakan oleh sebuah
situs yang berbasis di Finlandia, yle.fi.


Meskipun akhir-akhir ini perusahaan dilaporkan
telah mengalami peningkatan penjualan utamanya pada smartphone unggulannya, yakni Lumia .


Namun, kerugian yang telah dialami Nokia dengan
angka yang terbilang cukup besar, terlihat jelas
betapa sulit bagi vendor tersebut untuk
mengembangkan pangsa pasar yang kini didominasi
oleh dua rival utamanya, Samsung dan Apple.


Sebagai bagian dari upaya untuk memangkas
biaya, akhirnya pada hari Jumat (27/07) lalu,
Nokia mengatakan bahwa pabrik miliknya di Salo,
Finlandia akan ditutup pada musim gugur ini
(September 2012).


Penutupan pabrik tersebut akan berimbas pada
780 orang karyawannya yang akan kehilangan
pekerjaan mereka dan harus rela menjadi bagian
dari 10.000 karyawan Nokia yang rencananya akan
di PHK hingga akhir tahun 2013.











sumber

0 comments:

Post a Comment